Resep Sambel Oncom Pedas dan Mantap – Jawa Barat merupakan provinsi yang terkenal dengan makanan oncom yang sangat begitu enak dan juga lezat. Oncom bisa diolah menjadi beberapa jenis masakan atau makanan yang sangat begitu mantap, dan kali ini di zonareseponline mencoba untuk membahas cara membuat sambel oncom yang sangat enak. Sambel oncom sangat begitu cocok jika di sajikan dengan nasi hangat dan juga lalapan. Lalapan ini terserah anda yang anda ingin sajikan entah daun kemangi, terong, daun singkong atau lainnya.
Cara membuat sambel oncom sangat begitu mudah yang terpenting adalah anda menyediakan beberapa bahan utama yaitu oncom. Bumbu- bumbu sambel oncom juga sangat begitu praktis untuk kita dapatkan. Untuk tingkat rasa pedas di sambel oncom ini kami menggunakan beberapa sabai ambel rawit dan bagi anda yang memiliki selera pedas anda bisa menambahkan cabai rawit sesuai ukuran. Berikut ini merupakan Resep Sambel Oncom Pedas dan Mantap:
Bahan- Bahan:
• Oncom secukupnya
• 7-10 cabai rawit
• 5 siung bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 1 ruas kencur
• Garam secukupnya
• Gula pasir secukupnya
• Minyak goreng
Lalapan:
• Selada
• Kemangi
• Terong hijau
Cara Membuat:
• Panaskan minyak goreng kemudian goreng oncom tersebut sampai matang kemudian angkat dan tiriskan.
• Kemudian goreng cabai rawit, bawang merah, bawang putih, sampai semua matang dan tiriskan.
• Haluskan cabai rawit, bawang merah, bawang putih yang sudah di goreng tadi bersama dengan kencur, garam dan gula merah.
• Selanjutnya masukan oncom tadi dan haluskan dan semua tercampur dengan rata.
• Setelah matang kemudian sajikan bersama dengan nasi hangat dan lalapan yang sudah disediakan tadi.
Demikian merupakan Resep Sambel Oncom Pedas dan Mantap semoga dengan ulasan ini dapat memberikan manfaat pada anda yang sedang ingin mencoba variasi resep. Masakan sambel oncom ini sangat begitu enak dan tentunya menambah selera makan anda. Apalagi ada daun kemangi sebagai lalapan, sambel oncom sangat begitu mudah dibuat dan tentunya sangat sehat tanpa adanya kandungan kolesterol (Baca: Resep Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah dan Gurih).
0 komentar:
Posting Komentar