Pada siang hari yang sangat panas, tentunya kita ingin meminum minuman yang segar dan es pisang ijo merupakan pilihan tepat. Es pisang ijo merupakan es yang berasal dari daerah Makassar dengan bahan utama pisang dan dibalut dengan kulit dari tepung. Es pisang ijo sangat enak dan bergizi karena buah pisang yang mengandung manfaat gizi yang baik. Di Zona Resep Online mencoba untuk membedah rahasia Resep Es Pisang Ijo Segar Manis, berikut ini merupakan bahan- bahan dan cara pembuatannya:
Bahan Kulit Es Pisang Ijo Segar Manis
• Sari Daun Suji
• Tepung Terigu
• Telur • Margarine (yang sudah di lumerkan)
• Garam
Bahan Kuah Es Pisang Ijo Segar Manis
• Tepung Terigu
• Santan Kental
• Gula Pasir
• Tepung Maizena
• Garam
• Air
Bahan Lain Es Pisang Ijo Segar Manis
• Sirup
• Susu Kental Manis
• Pisang Raja
• Es Batu
Cara Pembuatan
• Dalam membuat yang pertama adalah membuat kulit yaitu air suji dicampur denga telur kemudian mixer sampai merata lalu tambahkan tepung terigu, garam, margarine, dan aduk sampai merata.
• Panaskan adonan tadi seperti membuat kulit martabak.
• Membuat kuah panaskan air santan kental setelah mendidih tambahkan air putih aduk sampai merata dan mendidih, kemudian tambahkan tepung terigu, tepung maizena, garam aduk sampai mendidih dan merata tunggu sampai 5- 10 menit.
• Selanjutnya bungkus pisang raja dengan kulit yang dibuat tadi dengan cara menggulungnya.
• Siapkan mangkuk atau piring lalu kasih es batu selanjutnya kasih adonan kuah tadi dan potong- potong pisang yang telah dibuat tadi lalu tambahkan susu coklat dan sirup.
• Dan Resep Membuat Es Pisang Ijo Segar Manis siap dihidangkan.